Rancang Bangun Ohmmeter Berbasis Modulasi Lebar Pulsa (PWM)

Dika Setiawan, Wifda Rahmatiya Hasna, Atikah Ardi, Hendro

Sari

Pada makalah ini akan dibahas mengenai sistem pengukuran hambatan listrik dari suatu komponen resistif atau Device Under Test (D.U.T) dengan metode volt-ampere yang memanfaatkan sinyal PWM. Alat ukur hambatan listrik atau ohmmeter yang bekerja berdasarkan metode volt-ampere terdiri dari sistem pembangkit (sumber) arus konstan dan sistem pengukur tegangan. Arus uji dari ohmmeter yang dibahas pada makalah ini dihasilkan dari pengolahan sinyal PWM (dengan resolusi 10-bit) yang dibangkitkan oleh modul Arduino Uno. Sinyal PWM tersebut kemudian dirata-ratakan oleh rangkaian filter RC berpenyangga sehingga dihasilkan tegangan searah (DC) yang sebanding dengan lebar pulsa dari sinyal PWM yang dibangkitkan. Tegangan DC ini kemudian diumpankan ke rangkaian HCP sehingga dihasilkan arus uji yang sebanding dengan lebar pulsa dari sinyal PWM tersebut. Tegangan jatuh pada D.U.T akan sebanding dengan arus uji yang mengalir padanya. Tegangan jatuh pada D.U.T kemudian ditangkap oleh rangkaian penguat awal (pre-amp) kemudian diukur menggunakan Digital Voltmeter. Hasil pengukuran dari ohmmeter yang dibuat memiliki akurasi terbaik dibawah 0.1% jika dibandingkan dengan pengukuran menggunakan ohmmeter referensi.

Kata Kunci

ohmmeter, Pulse Width Modulation, filter RC,  Howland Current Pump.

Teks Lengkap

PDF

Referensi

M. E. Schultz, “Grob’s Basic Electronics 11th ed,” New York: McGraw-Hill, 2007.

T. Chang, J. Zhang, dan W. Chen, “Digital DC Resistance Tester,” International Conference on Future Networks, 2010.

R. V. Shwetank, S. Bhagwat, A. Banode, S. Khobragade, K. Gorale, dan N. Munde, “Arduino Based Customized Ohm-Meter for Industrial Utilization,” International Journal of Advanced Research in Electrical, Electronics and Instrumentation Engineering, Vol. 5, Issue 3, March 2016.

Mikailu A., Abdullahi I., Sani M.G. dan Muhammad S, “Development of Digital Resistivity Meter,” Advances in Physics Theories and Applications, Vol.42, 2015

N. Khasnabish, “Design and Development of 8051 Based Resistance Meter for Interfacing with Sensors,” International Journal of Engineering Research & Technology (IJERT) Vol. 2 Issue 12, December 2013.

A. P. Malvino dan D. J. Bates, “Electronic Principles 8th ed,” New York: McGraw-Hill, 2016.

“Fluke 80 Series III Product Manual Rev.2,” U.S.A, 1998.

“LM134 / LM234 / LM334 3-Terminal Adjustable Current Sources,” National Semiconductor Product Datasheet, U.S.A, 2000.

D. H. Sheingold, “Impedance & Admittance Transformations using Operational Amplifiers,” “Lightning Empiricist”, U.S.A, Vol 12, No. 1, January 1964.

“AN-1515 – A Comprehensive Study of the Howland Current Pump,” Texas Instrument Application Report, U.S.A, 2013.

“INA132 – Low Power, Single-Supply Difference Amplifier,” Burr-Brown Product Datasheet, U.S.A, 1996.

“OP177 – Ultraprecision Operational Amplifier” Analog Device Product Datasheet, U.S.A, 2016.

https://en.wikipedia.org/wiki/Pulse-width _modulation

N. Mohan, T.M. Undeland, dan W.P. Robbins, “Power Electronics – Converters, Applications and Design,” 3rd ed, New Jersey: John Wiley & Sons. Inc, 2003.

M. Margolis, “Arduino Cookbook,” 2nd ed, California: O’Reilly Media, 2011.

M. B. Agung, “Arduino for Beginners,” Jakarta: Surya University, 2011.

DOI :

http://dx.doi.org/10.5614%2Fsniko.2018.17